NORMALISASI SIRING
waluyojati.desa.id - Pada hari minggu, 08 September 2019 Warga dusun Waluyojati bersama pamong dusun setempat kompak dan semangat melaksanakan kegiatan gotong royong normalisasi siring.
Kegiatan yang dilaksanakan di hari libur tersebut bertujuan untuk memperlancar pembuangan aliran air dari pemukiman warga ke saluran irigasi yang akhirnya ke arah sungai waytebu. Selain itu juga untuk mengantisipasi datang musim penghujan untuk mencegah banjir.
"Aliran air di siring tersebut memang selama ini kondisinya tidak lancar karena beberapa sebab diantara karena tertimbun tanah, setelah siring ini terbentuk nanti akan kami usulkan kepada kepala pekon melalui Musdes untuk dibuatkan drainase ". ucap Bapak Ridwan kadus setempat.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin