PENJEMPUTAN KKN STIT PRINGSEWU

01 September 2019
Administrator
Dibaca 61 Kali
PENJEMPUTAN KKN STIT PRINGSEWU

waluyojati.desa.id - <!-- wp:paragraph -->Pada hari minggu tanggal 1 September 2019, Mahasiswa KKN dari STIT Pringsewu berpamitan dengan Kepala Pekon beserta Perangkat dan Masyarakat Pekon Waluyojati. 

<!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph -->

Kuliah Kerja Nyata yang dilakukan Mahasiswa STIT Pringsewu Sudah berlangsung selama 40 Hari terhitung dari tanggal 22 Juli 2019. Sudah banyak kegiatan positif dan bermanfaat yang dilakukan oleh Mahasiswa tersebut selama melaksanakan KKN di Pekon Waluyojati.

Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Muhtarom M.Sc. dan Ibu Ulfa Ummurohmi M.Pd.I yang menjemput Mahasiswa KKN tersebut menyampaikan Ucapan Permohonan Maaf jika selama masa KKN mahasiswa kami dalam tingkah laku ada yang kurang berkenan dimasyarakat dan juga mengucapkan terima kasih sedalam dalamnya kepada Kepala Pekon dan Perangkat Pekon Waluyojati yang sudah membimbing, mengarahkan dan membina Mahasiswa KKN STIT Pringsewu.

Ucapan Terimakasih juga disampaikan Bapak Gunawan selaku Kepala Pekon Waluyojati kepada mahasiswa KKN STIT Pringsewu yang telah mengabdikan diri,membagikan ilmu yang bermanfaat yang didapat selama proses kuliah di STIT Pringsewu bagi masyarakat Pekon Waluyojati walaupun hanya sebentar tapi mempunyai kenangan tersendiri bagi kami masyarakat Pekon Waluyojati.

<!-- wp:paragraph -->

<!-- /wp:paragraph --> <!-- wp:paragraph -->

Semoga di tahun-tahun berikutnya STIT Pringsewu dapat mengirimkan Mahasiswanya kembali untuk melakukan Kuliah Kerja Nyata di Pekon Waluyojati. 

<!-- /wp:paragraph -->

<!-- /wp:paragraph -->