LAUNCHING SMART VILLAGE PROVINSI LAMPUNG

Waluyojati.desa.id - Kamis (25/03/2021) di adakan Launching Smart Village di Provinsi Lampung yang di selenggarakan di Desa Hanura.
Dalam kegiatan ini Kabupaten Pringsewu di undang untuk menghadiri kegiatan ini dan membawa desa lokus dan desa mandiri.
Desa lokus atau desa yang di support dan di bantu oleh Provinsi Lampung adalah desa podomoro, dan Desa mandiri adalah Desa Waluyojati.
Dimana Pekon Waluyojati di tunjuk karena tidak kalah saing dengan pekon yang di ingkubasi yakni pekon podomoro.
Acara ini di hadiri oleh Wakil menteri dalam negeri dan menteri desa, Gubernur dan Wakil Provinsi Lampung, Bupati Pringsewu, Bupati Pesawaran, Bupati Lampung Selatan, dan Bupati Lampung Tengah.
Dan Pekon Waluyojati yang di undang untuk hadir secara langsung adalah Kepala Pekon dan Operator serta di dampingi oleh Pendamping Desa baik dari Pendamping Kabupaten ataupun Pendamping Desa.
Kami berharap kepada Masyarakat Pekon Waluyojati untuk dapat menggunakan layanan mandiri untuk mempercepat dan mempermudah pelayanan administrasi kependudukan.


