SOSIALISASI PROGRAM KELUARAG HARAPAN (PKH) PEKON WALUYOJATI
waluyojati.desa.id - Kamis tanggal 16 Juli 2020 diadakan Sosialisasi Program keluarga Harapan (PKH) yang di selenggarakan di Balai Pekon Waluyojati.
Sosialisasi ini langsung di pandu oleh pendamping PKH Kabupaten Pringsewu Mbak DWI PUASTUTI, hal yang di sampaikan dalam sosialisasi ini adalah siapa yang menerima Program Keluarga Harapan (PKH) dan aturan jika sudah menjadi anggota PKH.
Syarat yang harus di pahami adalah masyarakat miskin, yang tidak memiliki penghasilan lebih hanya untuk makan saja, dan komponen yang harus tersedia adalah sebagai berikut :
+ Adanya Lansia;
+ Ibu Mengandung;
+ Mempunyai Balita;
+ Anak sekolah dari SD s/d SMA
Dan pada Program Keluarga Harapan hanya dibatasi sampai anak ke-2 saja, jika lebih dari 2 atau kehamilan yang ke-3 sudah diluar Program Keluarga Harapan.
Dalam sosialisasi ini juga di hadiri oleh Kepala Pekon Waluyojati Bpk. GUNAWAN, beliau memberikan nasehat bagaimana cara bijak untuk menggunakan bantuan dari PKH, yakni harus digunakan sesuai kebutuhan yang paling penting, tidak untuk digunakan hal lainnya. Serta menghimbau agar yang mendapat bantuan tetap harus bekerja keras jangan menyepelekan bantuan, karena ini sewaktu-waktu dapat di hapus.
Dan jika ada hal yang perlu ditanyakan silahkan datang ke Balai Pekon janganlah berkomentar di sosial media, dimana banyak hal yang mungkin tidak semua orang memahami aturan yang berlaku.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin