MONITORING DAN EVALUASI DD DAN ADP TAHUN 2019
waluyojati.desa.id - Kemarin pada hari Rabu tanggal 15 Agustus 2019, Aparatur Pekon Waluyojati menghadiri undangan untuk monitoring dan evaluasi Dana Desa (DD) serta Alokasi Dana Pekon (ADP). Monitoring ini di adakan di Balai Pekon Podosari.
Monitoring dan evaluasi Dana Desa serta Alokasi Dana Pekon Tahun 2019 di Kecamatan Pringsewu oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon. Di pimpin sekretaris Dinas PMP Sugianto SKM dan dihadiri inspektorat Irban 2 Jatiwan. Camat Pringsewu diwakili kasi PMD Purwanto. SE serta kepala Pekon dan perangkat Pekon se-Kecamatan Pringsewu.
Dalam sambutannya sekretaris PMP Sugianto. SKM menyampaikan bahwa Dalam pengelolaan Dana Desa dan Alokasi Dana Pekon harus menganut prinsip ;
- 100 persen dalam perencanaan;
- 0 persen pengelolaan dana baik untuk kegiatan operasional pembangunan dan pemberdayaan;
- 100 persen dalam pelaporan dan pertanggungjawaban.
Kirim Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui Admin